Dari wikipedia bahasa Indonesia dijelaskan bahwa, bisnis dalam ilmu Ekonomi merupakan suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen atau bisnis lainnya, untuk mendapatkan laba. Secara historis kata bisnis dari bahasa Inggris business, dari kata dasar busy yang berarti "sibuk" dalam konteks individu, komunitas, ataupun masyarakat. Dalam artian, sibuk mengerjakan aktivitas dan pekerjaan yang mendatangkan keuntungan.
Bisnis juga dapat didefinisikan sebagai serangkaian usaha yang dilakukan 1 orang atau lebih individu atau kelompok dengan menawarkan barang dan jasa guna mendapatkan keuntungan/laba.
Dari banyak definisi, kita dapat melihat perlunya bisnis. Agar kebutuhan kita dan masyarakat terpenuhi, baik kebutuhan barang maupun kebutuhan akan jasa. Dan terlebih lagi kebutuhan akan kemampuan untuk memenuhi kebutuhan kita, yang dapat kita peroleh dari hasil menjalankan bisnis tersebut yaitu berupa keuntungan.
Menurut Huat, T Chwee,1990, Bisnis dalam arti luas adalah istilah umum yang menggambarkan semua aktifitas dan institusi yang memproduksi barang dan jasa dalam kehidupan sehari-hari. Bisnis sebagai suatu sistem yang memproduksi barang dan jasa untuk memuaskan kebutuhan masyarakat .
Allan Afuah (2004) menjelaskan bahwa “Business is the organized effort of individuals to produce and sell for a provit, the goods and services that satisfy societies needs. The general term business refer to all such efforts within a society or within an industry.“ Artinya Bisnis merupakan suatu kegiatan usaha individu yang terorganisasi untuk menghasilkan dan menjual barang dan jasa guna mendapatkan keuntungan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dan ada dalam industri. Orang yang mengusahakan uang dan waktunya dengan menanggung resiko dalam menjalankan kegiatan bisnis disebut Entrepreneur.
Hal lain yang berkaitan dengan Bisnis itu Perlu dan Harus, peran kita dalam bisnis tersebut berkaitan dengan besaran manfaat yang akan diperoleh dari bisnis tersebut. Sebagai "DOER" yang doing business ataukan sebagai "OWNER" yang owning business. Tentukan Sekarang!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar